PERANCANGAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PARIWISATA DI JOMBANG BERBASIS MOBILE (STUDI KASUS : DINAS PARIWISATA JOMBANG) | Author : Ahmad Nur Syahril Huda, Nufan Balafif, Mohamad Ali Murtadho | Abstract | Full Text | Abstract :Sistem Informasi Geografis (SIG) dibuat dengan menggunakan informasi yang berasal dari pengolahan sejumlah data, yaitu data yang berkaitan dengan posisi objek di permukaan bumi. Di kabupaten Jombang, juga memiliki tempat wisata yang banyak dikunjungi masyarakat dihampir seluruh Indonesia yakni : wisata makam Gusdur, dan kedung cinet yang sempat masuk salah satu Channel TV yaitu Tranz TV dengan sebutan Grand Canyon Jombang. Permasalahan dari wisata yang ada di Jombang adalah arah penunjuk ke lokasi wisata serta wisata-wisata baru yang belum di ketahui oleh wisatawan baik local maupun dari manca negara. Sehingga terjadi keluhan dari wisatawan serta kurangnya pengelolaan data wisata dari Dinas Pariwisata Budaya Pemuda dan Olahraga Jombang karena banyaknya wisata yang belum terdaftar di Dinas terkait. Dari permasalahan tersebut muncul suatu gagasan untuk membangun suatu Sistem Informasi Geografis Pariwisata Jombang dibangun Menggunakan Metodelogi waterfall, dengan bahasa pemograman PHP , HTML, Jquery, sedangkan untuk database-nya menggunakan MySQL, Selain itu dalam proses prancangan aplikasi ini menggunakan UML, Berdasarkan hasil analisis dan pengujian dengan mengunakan Black Box Testing. Disimpulkan bahwa sistem informasi geografis pariwisata jombang berbasis mobile dapat digunakan sebagai salah satu solusi untuk dinas pariwisata dalam mempromosikan wisata yang ada di Jombang. Serta di dalam aplikasi ini terdapat fitur tambah data (wisata,kuliner,penginapan, dan dapat melihat deskripsi lokasi wisata. Hasil dari penerapan aplikasi Memudahkan pihak dinas untuk memberikan informasi wisata dan memudahkan wisatawan dalam mengetahui lokasi dan jarak tempu wisata. |
| IMPLEMENTASI METODE LEAN THINKING UNTUK MENGURANGI NON VALUE ADDING ACTIVITY DAN MENINGKATKAN KINERJA PT. XK | Author : Taqwa Nur | Abstract | Full Text | Abstract :PT. XK merupakan perusahaan jasa transportasi yang menggunakan truk jenis trailer. Dalam operasional bisnisnya melibatkan beberapa pihak seperti pelanggan, depo kontainer, instantasi pemerintah, jasa transportasi, jasa pelabuhan dengan lokasi saling berjauhan. Operasi ini memerlukan komunikasi, interaksi dan koordinasi yang sangat tinggi sehingga order pelanggan bisa terpenuhi sesuai harapannya dan kinerja PT. XK tercapai. Kinerja yang diukur adalah jumlah komplain pengiriman terlambat, jumlah truk mengalami kerusakan saat beroperasi. Dari performa diperoleh rata-rata waktu pengerjaan 1 order membutuhkan waktu yang lama yaitu sekitar 1.182 menit. Perbaikan dilakukan dengan menerapkan Metode Lean Thinking untuk mengidentifikasi Non Value Adding Activity, Necessary but Non Value Adding Activity dan Value adding Activity. Tahapan dilakukan dengan melakukan kuisioner, brainstorming sehingga alat bantu yang digunakan adalah Value Stream Analysis dengan fokus utama perbaikan pada Process Activity Mapping. Pemborosan terbesar yaitu waiting time, unappropriate process, excess motion dan underutilized employee. Dari brainstorming ditemukan akar permasalahannya dan usulan perbaikannya. Hasil perbaikan diperoleh waktu pengerjaan 1 order mengalami penurunan sebesar 52,81% dengan waktu delaynya berkurang atau Non Value Adding Activity dari 609,28 menit menjadi 65,55 menit sehingga berdampak pada peningkatan kinerjanya yaitu komplain pengiriman terlambat mengalami penurunan dan kejadian truk yang rusak saat beroperasi menurun. |
| MOTION GRAPHIC PADA VIDEO MEKANISME PERMOHONAN INFORMASI PUBLIK DI BP BATAM | Author : Agus Fatulloh, Aldino | Abstract | Full Text | Abstract :Saat ini perkembangan teknologi informasi dan komunikasi berkembang sangat pesat. Perkembangan tersebut memberikan dampak yang signifikan bagi masyarakat khususnya kalangan milenial. Teknologi digital yang terus berkembang bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mencari informasi. Badan Pengusahaan (BP) Batam yang dahulunya dikenal dengan Otorita Batam, merupakan instansi pemerintah yang dibentuk untuk mengembangkan pulau Batam khususnya di bidang investasi. Melalui Direktorat Promosi dan Humas, BP Batam diharapkan dapat melayani masyarakat Batam dalam meningkatkan pelayanannya. Guna mendukung transformasi pelayanan informasi kepada masyarakat, pada tahun 2010 secara resmi BP Batam membentuk Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) BP Batam. Seiring berjalannya waktu, sampai dengan saat ini diketahui masih terdapat masyarakat Batam yang kurang lengkap dalam memenuhi tata cara serta mekanisme dalam meminta informasi publik di BP Batam. Berdasarkan wawancara penulis bersama pembimbing di BP Batam, dapat di ketahui bahwa unit kerja Sub Direktorat Humas saat ini membutuhkan sebuah media informasi berbasis video mengenai tata cara mekanisme permohonan informasi publik di BP Batam. Maka dari itu penulis mengangkat topik mengenai informasi tadi dengan judul “Motion Graphic Pada Video Mekanisme Permohonan Informasi Publik di BP Batam”. |
| PENGARUH PENGETAHUAN K3 DAN MANAGERIAL SUPPORT TERHADAP SIKAP MENGUTAMAKAN K3 DI SENTRA PENGRAJIN GAMELAN DI KECAMATAN MOJOLABAN, KABUPATEN SUKOHARJO JAWA TENGAH | Author : Ratna Fajarwati Meditama | Abstract | Full Text | Abstract :Pengetahuan keselamatan dan kesehatan kerja perlu diperhatikan dan dipelajari bersama sama untuk meletakkan dasar-dasar informasi baik industri kecil maupun industri besar. Pencegahan kecelakan dan keselamatan kerja di tempat kerja dapat dicegah dengan sikap dan tindakan yang pada umumnya merupakan suatu keharusan yang harus ditaati oleh pekerja maupun pemberi kerja. Pemilik usaha-usaha kecil yang biasanya kurang tersentuh atau tidak diperhatikan oleh pemerintah, seperti halnya usaha pembuatan gamelan. Industri pembuatan gamelan banyak terdapat di daerah Jawa Tengah namun sentra industri pembuatan gamelan yang cukup besar yaitu terletak di Kecamatan Mojolaban Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah. Dalam penelitian ini akan memaparkan permasalahan yaitu : adakah pengaruh wawasan atau pengetahuan K3 dan managerial support terhadap sikap mengutamakan K3. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk memprediksi pengaruh pengetahuan K3 dan managerial support terhada sikap mengutamakan K3. Penelitian ini merupakan penelitian observatif yang bersifat kuantitatif. Pengambilan sampel secara purposive random. Dari 106 karyawan diambil 35 orang. Teknik pengambilan data menggunakan angket. selanjutnya data dianalisis menggunakan SPSS 12,00 for Windows. Hasil dari penelitian ini apat dilihat dari besarnya sumbangan efektif setiap variabel x1 sebesar 22,18%, untuk sumbangan efektif variabel x2 sebesar 18,67%. Jadi interpretasi yang dapat diberikan adalah ada pengaruh antara pengetahuan K3, serta managerial support terhadap sikap mengutamakan K3, dan diantara kedua variabel di atas, faktor pengetahuan K3 mempunyai pengaruh paling besar. |
| SIMULASI BATANG PENGHUBUNG PISTON DENGAN VARIASI MATERIAL Al Alloy DAN Ti Alloy MENGGUNAKAN METODE ELEMEN HINGGA | Author : Agus Dwi Putra | Abstract | Full Text | Abstract :Motor bakar adalah motor yang dalam cara kerjanya membutuhkan pembakaran dengan merubah energi kimia menjadi energi mekanik. Pembakaran yang sering terjadi dalam ruang bakar dapat mengakibatkan panas dalam ruang bakar dimana pembakaran tersebut membutuhkan gerak bolak balik dari piston. Agar piston dapat berporasi normal maka, dibutuhkan komponen yang kuat untuk mendorong dan menopang piston tersebut. Komponen yang mendorong piston dalam dunia otomotif disebut dengan batang piston. Pemilihan material batang piston harus diperhatikan dengan ketelitian yang tinggi. Salah satu bahan penyusun material yang sering digunakan adalah Al Alloy dan Ti Alloy. Penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis batang piston dengan metode elemen hingga. Analisis elemen hingga pada batang piston dilakukan dengan bantuan software ANSYS. Simulasi ANSYS dimaksudkan untuk menguji perbedaan total deformasi, tegangan normal, dan safety factor pada masing-masing material. Hasil analisis menunjukkan bahwa deformasi terbesar dialami pada batang piston dengan material Al Alloy dengan nilai 0,672 mm sedangkan pada material Ti Alloy deformasi yang dialami sebesar 0,496 mm. |
| ANALISA PERILAKU KONSUMEN : STRATEGI MEMENANGKAN PERSAINGAN BISNIS DI ERA EKONOMI DIGITAL | Author : Rachmad Santoso, Hisbulloh Ahlis Munawi, Ary Permatadeny Nevita | Abstract | Full Text | Abstract :Perkembangan teknologi informasi dan telekomunikasi yang terjadi dengan begitu pesatnya memberikan dampak yang cukup besar terhadap perilaku konsumen dalam memilih dan memutuskan untuk melakukan transaksi jual beli. Teknologi Informasi telah memungkinkan berbagai kegiatan dapat dilaksanakan dengan cepat, tepat dan akurat, tidak dibatasi oleh waktu dan tempat sehingga diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan produktivitas. Peningkatan jumlah pengguna internet di Indonesia dari 30 juta orang pada tahun 2009 menjadi 171 juta orang pada tahun 2018 perlu disikapi dengan bijak khususnya bagi perusahaan yang ingin memenangkan persaingan bisnis. Perubahan perilaku konsumen terkait dengan cara memperoleh informasi dan melakukan transaksi jual beli harus dikaji ulang secara terus menerus agar diperoleh informasi yang tepat mengenai keinginan dan kebutuhan konsumen. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perilaku konsumen dalam melakukan aktifitasnya khususnya aktifitas jual beli sebagai akibat perkembangan teknologi informasi dan telekomunikasi. Penelitian dilakukan dengan menggunakan kuisioner yang dilakukan secara online (online) agar bisa menjangkau responden yang lebih banyak, lebih beragam, lebih luas sebarannya dan dalam waktu yang lebih cepat. Hasil penelitian menunjukkan adanya ketergantungan masyarakat terhadap internet yang berakibat adanya perubahan cara mendapatkan informasi dan perubahan perilaku dalam melakukan jual beli yang semula dilakukan secara offline menjadi online. |
|
|